DPRD Tanjab Timur PetroChina International Jabung Ltd Prioritas Tenaga Kerja Lokal

Selasa, 11 Maret 2025 - 23:11

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lacakjambi.com|Tanjabtim- DPRD Tanjung Jabung Timur menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama PetroChina dan Aliansi Pejuang Tangguh (PETA) , Aliansi PETA meminta Pemerintah Daerah dan DPRD untuk segera menindaklanjuti hasil komitmen yang telah disepakati. Langkah ini dinilai penting agar kesepakatan bersama dapat segera direalisasikan.Senin (11/03/2025)

Berdasarkan berita acara yang disepakati dalam RDP di Gedung DPRD Tanjab Timur, terdapat beberapa poin utama yang menjadi perhatian, antara lain: Prioritas Tenaga Kerja Lokal – PetroChina wajib memprioritaskan tenaga kerja lokal serta mendorong penggunaan outsourcing lokal dalam proses rekrutmen.

Pelestarian Lingkungan – PetroChina Ujung Jabung Ltd diwajibkan untuk melestarikan lingkungan secara profesional dan berkelanjutan bekerja sama dengan organisasi lingkungan lokal.

Realisasi CSR yang Transparan – Dalam perencanaan dan pelaksanaan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (CSR), PetroChina harus melibatkan peran legislatif, eksekutif, dan masyarakat.

Ketua PETA, Edy Saripudin, menegaskan bahwa kehadiran pihaknya dalam RDP tersebut merupakan representasi aspirasi masyarakat yang mempertanyakan kontribusi nyata PetroChina, mengingat perusahaan tersebut telah beroperasi selama puluhan tahun di wilayah Tanjung Jabung Timur.”Dalam kesempatan ini, kami hadir bersama perwakilan masyarakat Mendahara Ulu yang ingin mendengar langsung komitmen dan keseriusan DPRD, Pemda, serta PetroChina Ujung Jabung Ltd dalam menanggapi keluhan masyarakat. Kami mendorong agar dana CSR PetroChina diprioritaskan untuk membantu pembangunan infrastruktur jaringan listrik di Dusun Pandan Lagan, Kecamatan Geragai, serta Parit Jawa Timur, Kecamatan Mendahara Ulu. Ini merupakan wujud nyata kontribusi perusahaan dalam percepatan pembangunan daerah,” ujar Edy.

Edy juga menambahkan bahwa PETA akan terus mengawal komitmen PetroChina agar lebih serius memperhatikan Kabupaten Tanjung Jabung Timur, mengingat sumber daya alam daerah tersebut telah lama dimanfaatkan oleh perusahaan.

Baca Juga:  Gawat!!! Bawaslu Langsung Telusuri Dugaan Keterlibatan ASN pilkada Tanjabtim.

Dengan adanya desakan ini, masyarakat berharap pihak terkait segera merealisasikan kesepakatan RDP guna meningkatkan kesejahteraan dan pembangunan di Tanjung Jabung Timur. (Red)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait

Bupati Dillah Hich dan Wabup Muslim Tanja Tinjau Jembatan yang Ambruk di Lambur Luar
5 Fraksi DPRD Sampaikan Pandangan Umum LKPJ Bupati Tanjab Timur Tahun Anggaran 2024
Di duga korsleting listrik, Satu unit rumah hangus terbakar
Pimpinan Dan Anggota DPRD Tanjab Timur Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah
Ketua DPRD Tanjab Timur, Hj. Zilawati, S.H. Pantau Posko Kamtibmas Malam Takbiran di Muara Sabak Barat
Kapolres Tanjab Timur dan Forkopimda Pantau Langsung Malam Takbiran di Pos Pelayanan Muara Sabak Barat
Keseruan Idul Fitri Dillah – Muslimin
Shalat Ied Perdana, Ini Pesan Bupati Dillah

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 09:41

Bupati Dillah Hich dan Wabup Muslim Tanja Tinjau Jembatan yang Ambruk di Lambur Luar

Senin, 14 April 2025 - 23:22

5 Fraksi DPRD Sampaikan Pandangan Umum LKPJ Bupati Tanjab Timur Tahun Anggaran 2024

Jumat, 4 April 2025 - 18:11

Di duga korsleting listrik, Satu unit rumah hangus terbakar

Selasa, 1 April 2025 - 23:17

Pimpinan Dan Anggota DPRD Tanjab Timur Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah

Selasa, 1 April 2025 - 23:14

Ketua DPRD Tanjab Timur, Hj. Zilawati, S.H. Pantau Posko Kamtibmas Malam Takbiran di Muara Sabak Barat

Senin, 31 Maret 2025 - 19:49

Keseruan Idul Fitri Dillah – Muslimin

Senin, 31 Maret 2025 - 14:42

Shalat Ied Perdana, Ini Pesan Bupati Dillah

Jumat, 28 Maret 2025 - 15:17

Pemerintah Desa Sungai Tawar Kecamatan Mendahara Kabupaten Tanjung Jabung Timur mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah

Berita Terbaru

error: AWASS!!! KENA LACAK JIKA CPOS